Babinsa Jajaran Kodim 0833 Laksanakan Pengamanan Salat Iduladha

SKETSAMALANG.COM – Babinsa Jajaran Kodim 0833/Kota Malang melaksanakan pengamanan saalat Iduladha di beberapa titik di Kota Malang.
Diantaranya di Masjid Al-Firdaus Kelurahan Purwantoro, Masjid Manarul Islam Kelurahan Sawojajar dan RSI Aisyiyah Kelurahan Kasin, Sabtu (9/7/2022).

Babinsa Koramil 0833/03 Kelurahan Purwantoro Serma Hendra mengatakan pelaksanaan salat Iduladha di Masjid Al-Firdaus diikuti sekitar 500 orang jemaah.

Menurutnya, kegiatan pengamanan ini bertujuan agar masyarakat dalam menjalankan Sholat Iduladha merasa aman dan tenang.

“Sekaligus untuk mempererat hubungan TNI dengan Masyarakat. Terutama antara Babinsa dengan warga binaan, ucapnya.

Senada, Babinsa 0833/01 Kelurahan Kasin Serda Eka menyebutkan, setidaknya ada 300 orang jemaah yang mengikuti salat Iduladha di halaman depan RSI Aisyiyah.

Menurutnya, kegiatan pengamanan ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawabnya sebagai Babinsa. Guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam melaksanakan ibadah.

“Semoga melalui hari raya Iduladha ini dapat semakin meningkatkan keimanan kita kepada Tuhan,” pungkasnya.

Penulis

(Visited 35 times, 1 visits today)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *