Sketsamalang.com – Babinsa Kelurahan Pandanwangi, Serma Suyitno turun langsung ke sawah membantu petani membajak lahan sawah. Yang berlokasi di Jalan Simpang La Sucipto, Kelurahan Pandanwangi, Kecamatan Blimbing Kota Malang, Jum’at (28/2/2025).
Serma Suyitno berharap, dengan adanya kegiatan ini, para petani semakin termotivasi untuk meningkatkan hasil pertanian mereka.
“Kami juga akan terus berkoordinasi dengan instansi terkait untuk memberikan dukungan yang optimal kepada para petani,” ucapnya.
Selain membantu membajak sawah, Babinsa juga memberikan pendampingan kepada petani dalam hal perawatan tanaman dan pengendalian hama. Yang diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian di Desa Pandanwangi dan berkontribusi pada ketahanan pangan nasional.
Kegiatan ini disambut baik para petani setempat. Mereka merasa terbantu dengan kehadiran Babinsa, terutama di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu.
“Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Babinsa yang telah membantu kami. Bantuan ini sangat berarti bagi kami, terutama dalam mempercepat proses penanaman padi,” kata Toha, salah seorang petani di Desa Pandanwangi.